DEBAT TERBUKA CALON KETUA OSIS DAN CALON WAKIL KETUA OSIS MASA JABATAN 2024/2025

(02/02/24) Pada Hari Jumat kali ini SMPN 1 Kuningan mengadakan acara Debat Terbuka Calon Ketua dan Calon Wakil Ketua OSIS periode 2024/2025. Debat ini diikuti oleh 3 pasangan calon ketua osis dan calon wakil ketua osis, yaitu :

Paslon 1, yaitu Almira Zahra Nafisa dan Ahdan Hilmi Abdulah dengan Visi “Mewujudkan OSIS SMPN 1 Kuningan menjadikan organisasi yang AKTIP (Aspiratif, Kompeten, Terampil, Inovatif, dan Produktif)”
dan Misi :

  1. Menjalankan program – program kerja / kegiatan yang diselenggarakan oleh OSIS SMP Negeri 1 Kuningan baik akademik maupun non akademik.
  2. Menampung segala bentuk aspirasi warga SMP Negeri 1 Kuningan melakukan advokasi sebagai bentuk wujud melakukan arah perbaikan ke arah yang lebih positif untuk kemajuan SMP Negeri 1 Kuningan.
  3. Menjunjung tinggi budaya senyum,sapa,salam,sopan dan santun kepada seluruh warga SMP Negeri 1 Kuningan.
  4. Mendukung dan melakukan kolaborasi dengan pihak sekolah untuk menjalankan program-program yang berpihak pada siswa/i SMP Negeri 1 Kuningan.
  5. Mengedepankan peningkatan akhlakul karimah, iman dan taqwa dengan menyelenggarakan program-program kerohanian/ keagamaan.
  6. Mengimplementasikan 5R (Ringkas,Rapi,Resik,Rawat,Rajin) sebagai budaya kerja OSIS SMP Negeri 1 Kuningan agar menjadi organisasi yang berjalan’ efektif dan efisien.

Paslon 2, yaitu Talitha Zahira Nur Nafisa dan Kiara Langit Ramadhan dengan Visi “Terwujudnya OSIS SMPN 1 Kuningan sebagai wadah untuk menampung aspirasi, inspirasi, prestasi & kolaborasi untuk mempererat hubungan antara osis, guru & siswa/i sehingga dapat menjadikan SMPN 1 Kuningan sekolah yang lebih unggul.”
dan Misi :

  1. Memaksimalkan kembali program osis periode sebelumnya dan mengejar program kerja yang belum terealisasikan.
  2. Menekankan 5S (senyum, sapa, salam, sopan, santun) terhadap etika dalam berkomunikasi serta mengedepankan kedisplinan dan tanggung jawab para siswa/i terhadap aturan sekolah yang berlaku.
  3. Kreatif dalam membuat program osis yang menarik bagi para siswa/i.
  4. Menjadi penghubung antar pihak murid dan sekolah dengan mendaftarkan siswa siswi dalam lomba yang mengandung kreasi dan prestasi.

Paslon 3, Fadhlan Izyan Zafar dan Radhitya Arrizqi Munandar dengan Visi “Menjadikan Osis SMPN 1KUNINGAN yang SMART (Sigap, Musyawarah, Adil, Religius, Teladan)”
dan Misi :

  1. Taqwa Kepada Tuhan yang maha esa
  2. Menjadikan Osis SMPN 1 KUNINGAN sebagai contoh yang baik untuk siswa dan siswi SMPN 1 KUNINGAn
  3. Mewujudkan siswa siswi smpn 1 kuningan yang memiliki toleransi dan jiwa sosial yang tinggi
  4. Membangun kreativitas dan membangun solidaritas tanpa batas

Diadakannya debat kali ini bertujuan agar masing-masing paslon dapat memaparkan visi dan misinya, dan juga memberikan solusi untuk berbagai masalah yang mungkin terjadi. Selain itu para pemilih juga dapat memastikan paslon yang tepat untuk dipilih menjadi Ketua OSIS dan Wakil Ketua OSIS

Acara Ini diadakan di aula Bawah SMPN 1 Kuningan. Diawali dengan pembukaan, dilanjut dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Himne pemilu oleh semua peserta, dan sambutan dari kepala sekolah. Setelah itu penyampaian visi dan misi oleh masing-masing paslon. Dan setelah itu masing-masing paslon memberi pertanyaan kepada setiap paslon lainnya, selain itu masing-masing paslon beradu gagasan untuk memberi solusi pada topik yang ditentukan oleh panitia penyelenggara. Dan terakhir ditutup oleh kampanye terakhir oleh setiap paslon.