(16/12/2024) Pada hari ke-6 ARTIST, OSIS SMPN 1 Kuningan menyelenggarakan kegiatan Teater Budaya. Tema dari Teater Budaya ini adalah cerita rakyat atau cerita legenda.
Berikut ini adalah tema cerita dari setiap kelas:
7D – Keong Mas
7E – Malin Kundang
7G – Roro Jonggrang
8D – Malin Kundang
8E – Legenda Kelana Sakti
8F – Bandung Bondowoso
8G – Ken Arok & Ken Dedes
Setiap kelas tampil dengan kreativitas mereka sendiri, mereka membuat properti dan busana dengan tangan mereka sendiri. Ekspresi wajah, cara bicara dan gerak gerik mereka sangat memenuhi karakter mereka masing masing.
Teater Budaya ini bermanfaat supaya melestarikan budaya Indonesia, menjadi pendidikan juga untuk para siswa bahwa ada beragama cerita rakyat yang ada di Indonesia yang didalamnya terdapat hikmah yang bisa kita ambil dan menjadi hiburan untuk para siswa/i SMPN 1 Kuningan sambil mengisi waktu kosong sebelum libur panjang.
Komentar Terbaru